Ada ETF Bitcoin Di Portofolio Model BlackRock

BlackRock memutuskan untuk memasukan ETF Bitcoin (iShares Bitcoin ETF Trust – IBIT) ke dalam produk portofolio model buatannya. Alokasinya memang tidak besar, hanya sekitar 1% – 2% saja. Alasannya karena volatilitas Bitcoin itu sendiri.

BlackRock Investment Institute menyebut 1% – 2% sebagai “kisaran yang wajar”, karena alokasi lebih besar akan meningkatkan risiko portofolio secara signifikan.

Buat yang belum tahu Produk portofolio model BlackRock ini senilai $150 B yang trerdiri dari berbagai portofolio investasi. Portofolio investasi itu nantinya dijual kepada penasihat keuangan yang mengelola aset kliennya.

Portofolio model Blackrock ini juga dirancang untuk berbagai tujuan seperti pertumbuhan aset, pendapatan tetap, atau bisa juga sebagai konservasi modal. Perubahan pada alokasi dalam portofolio model juga dapat memiliki dampak besar pada aliran dana ke investasi tertentu, termasuk Bitcoin.

BlackRock memperkirakan portofolio model mereka akan tumbuh menjadi bisnis $10 triliun dalam lima tahun mendatang, dari $4.2 triliun pada tahun 2023.

Walaupun akhir – akhir ini ada arus keluar yang besar di market tetapi manajer portofolio BlackRock yaitu Michael Gates meyakini, “bahwa Bitcoin memiliki potensi investasi jangka panjang dan dapat memberikan diversifikasi portofolio yang unik dan menambah nilai”.

Post Comment